You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
TPU Budhi Dharma Rawamalang Tidak Terawat
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

TPU Budhi Dharma Tak Terawat

Taman Pemakaman Umum (TPU) Budhi Dharma, di Jalan Rawamalang, Cilincing, dikeluhkan. Pasalnya, ilalang dan rumput liar tumbuh tinggi di sebagian besar kawasan.

Kalau sudah tinggi dan hampir di seluruh areal, itu sih sama saja tidak dirawat. Seharusnya dibersihkan biar tidak seperti ini

Alamsyah (46), warga RW 09, Kelurahan Cilincing, mengaku kecewa kondisi makam ayahnya ditumbuhi rumput liar dan ilalang. Ia mempertanyakan perawatan dari pihak Dinas Pertamanan dan Pemakaman.

"Kalau sudah tinggi dan hampir di seluruh areal, itu sih sama saja tidak dirawat. Seharusnya dibersihkan biar tidak seperti ini," keluhnya, Selasa (5/7).

PTSP Kepulauan Seribu Tetap Siaga Selama Libur Lebaran

Penataan makam menurutnya juga tidak beraturan. Posisi dan letak antar makam tidak seragam sehingga menyulitkan peziarah.

Sekretaris Kota (Seko) Jakarta Utara, Rusdianto mengakui kondisi TPU Budhi Dharma, Rawamalang kurang terawat. Sehingga selama ini banyak dikeluhkan masyarakat.

"Saya akan minta kasudin terkait untuk membenahi TPU Budhi Dharma. Rumputnya harus segera dipotong dan dilakukan pembersihan," tandasnya.

Tidak hanya pembersihan, Rusdi akan meminta Kasudin Pertamanan dan Pemakaman, melakukan pembenahan infrastruktur pemakaman. Selain itu, ia berharap pungutan liar (pungli) makam bisa dihilangkan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kebakaran Gudang di Kalideres Berhasil Dipadamkan

    access_time31-01-2025 remove_red_eye1994 personFolmer
  2. Petugas Gali Makam di Jaktim Disosialisasikan Anti Pungli

    access_time27-01-2025 remove_red_eye1612 personNurito
  3. Festival Bandeng Rawa Belong Berlangsung Semarak

    access_time27-01-2025 remove_red_eye1340 personFolmer
  4. Majelis Kaum Betawi Nyorog Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

    access_time31-01-2025 remove_red_eye835 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Tak Surutkan Semarak Festival Bandeng Rawa Belong 2025

    access_time28-01-2025 remove_red_eye677 personFolmer